GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang contoh perilaku yang mencerminkan semangat persaudaraan?
Pada artikel ini GridKids akan menajwab pertanyaan dari materi PPKn kelas 8 SMP tentang contoh perilaku yang mencerminkan semangat persaudaraan.
Nah, nilai semangat persaudaraan adalah salah satu nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Sumpah Pemuda.
Sumpah Pemuda merupakan salah satu peristiwa penting dan bersejarah bagi bangsa Indonesia khususnya para pemuda.
Sumpah Pemuda juga menjadi awal kebangkitan nasional bangsa Indonesia dalam melawan para penjajah.
Nah, semangat persaudaraan ialah rasa semangat dalam meraih persatuan dan kesatuan.
Semangat ini mendasari seseorang atas asas berkelompok yang saling berketergantungan.
Tahukah kamu? Adanya semangat persaudaraan akan menciptakan hubungan emosional yang baik di antara teman sekolah dan akan diikuti dengan hal-hal baik lainnya.
Melansir dari kemendikbud.go.id, semangat persaudaraan juga turut menjadikan Kongres Pemuda II berjalan lancar.
Perlu diketahui bahwa nilai semangat persaudaraan juga bisa diwujudkan dengan semangat sukses bersama.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja contoh perilaku yang mencerminkan nilai semangat persaudaraan!
Baca Juga: Rangkuman Materi PPKn Kelas 8 SMP: 5 Tujuan Sumpah Pemuda
Contoh Perilaku yang Mencerminkan Nilai Semangat Persaudaraan
Kids, contoh perilaku yang mencerminkan nilai semangat persaudaraan bisa diterapkan di berbagai lingkungan, antara lain:
1. Lingkungan Keluarga
a. Saling menyayangi dan mengasihi kepada anggota keluarga.
b. Memiliki sikap rela berkorban dan bekerja sama menyelesaikan masalah keluarga.
c. Berperan aktif sebagai anggota keluarga.
d. Jika ada masalah keluarga diselesaikan dengan bersama-sama dan saling terbuka.
2. Lingkungan Sekolah
a. Jujur dan enggak berbuat curang saat mengikuti ujian.
b. Saling mengasihi sesama teman sekolah dan enggak membeda-bedakan.
Baca Juga: Jawaban Materi PPKn Kelas 8 SMP: 5 Contoh Perilaku yang Mencerminkan Rela Berkorban
c. Mengerjakan tugas yang diberikan dengan baik.
d. Enggak membolos serta belajar dengan tekun dan giat.
3. Lingkungan Masyarakat
a. Mengikuti kegiatan masyarakat, seperti kerja sama, musyawarah, atau ronda untuk mempererat persaudaraan.
b. Ramah dengan tetangga dan saling tolong menolong jika ada yang mengalami kesusahan.
c. Hidup rukun agar menciptakan semangat persaudaraan di lingkungan tempat tinggal.
d. Berinteraksi dengan masyarakat sekitar tanpa membedakan latar belakang.
Demikianlah informasi tentang jawaban pertanyaan materi PPKn kelas 8 SMP.
Pertanyaan: Apa yang dimaksud dengan semangat persaudaraan? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar