GridKids.id - Kali ini kita akan membahas tentang bentuk pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban.
Seperti yang diketahui, setiap manusia memiliki hak dan kewajibannya masing-masing.
Hal ini bersifat timbal-balik terhadap negaranya dan begitu pula sebaliknya, negara pun memiliki hak dan kewajiban pada warga negara.
Hak dan kewajiban adalah dua hal penting yang tak dapat dipisahkan.
Sebagai seorang warga negara, pastinya membutuhkan dan perlu melaksanakan kedua hal tersebut.
Karena setiap warga negara akan memperoleh haknya jika sudah menjalankan kewajibannya.
Tugas utama warga negara yaitu menyeimbangkan pelaksanaan hak dan kewajiban agar memperoleh kehidupan da kesejahteraan yang baik.
Namun, di dalam pelaksanaannya terkadang juga bisa mengalami kendala.
Dan masalah yang sering terjadi adalah pelanggaran terhadap hak warga negara.
Pelanggaran hak warga ini terjadi saat warga negara tak dapat memperoleh haknya sesuai dengan undang-undang.
Pelanggaran hak terjadi karena adanya pengingkaran terhadap kewajiban.
Baca Juga: Kenapa Hak dan Kewajiban Saling Berkaitan? Ini Penjelasannya
Baik pengingkaran kewajiban yang dilakukan oleh pemerintah maupun oleh warga negara sendiri.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar