GridKids.id - Kali ini kita akan membahas tentang perbedaan negara demokrasi dan otoriter.
Kedua jenis sistem negara ini memiliki perbedaan yang cukup banyak, Kids.
Negara demokrasi dan otoriter memang sangat bertolak belakang.
Demokrasi memiliki makna bentuk atau sistem pemerintahan yang seluruh rakyatnya turut serta dalam memerintah dengan perantaraan wakilnya.
Sedangkan otoriter memiliki makna sendiri yaitu sewenang-wenang.
Demokrasi adalah bentuk pemerintahan yang mewujudkan kedaulatan rakyat.
Hal ini berbeda dengan pemerintahan otoriter yang mana adalah kekuasaan terpusat dan tak melihat kebebasan individu.
Berikut adalah penjelasan lengkapnya!
Perbedaan Negara Demokrasi dan Otoriter
1. Pemilihan kepala negara
Kepala negara demokrasi dipilih melalui pemilihan umum dengan syarat suara terbanyak akan jadi pemenang dan berhak untuk memimpin.
Baca Juga: 10 Pilar Demokrasi Konstitusional Berdasarkan Pancasila dan UUD 1945
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar