GridKids.id - Kids, tahukah kamu nama bulan dalam bahasa Arab?
Kali ini, GridKids akan memberikan nama-nama bulan dalam bahasa Arab, baik bulan Hijriah atau Hijriyah dan bulan Masehi.
Hmm... memang, apa perbedaan keduanya? Dilansir dari sekolahpesantren.id, berikut perbedaan antara bulan Hijriyah dan bulan Masehi
Nama bulan Hijriah dalam kalender Islam berbeda dengan nama-nama bulan di kalender Masehi yang umum digunakan, seperti Januari sampai Desember.
Nama-nama bulan Hijriah mengikuti aturan penanggalan atau kalender dalam bahasa Arab.
Penamaan Hijriah diambil dari peristiwa hijrahnya Rasulullah SAW dari Makkah ke Madinah pada 622 Masehi.
Perbedaan lain antara kalender Hijriah dan Masehi ada pada perhitungan tanggal.
Bulan Hijriah dilihat berdasarkan pergerakan Bulan pada Bumi, sedangkan bulan Masehi berdasarkan pergerakan Matahari pada Bumi.
1. Muharrom (المحرم)
2. Saffar (صفر)
3. Rabiul Awal (ربيع الأول)
Baca Juga: 21 Penyebutan Nama Anggota Keluarga dan Kerabat dalam Bahasa Arab
4. Rabiul Akhir atau Rabī‘ust Tsānī (ربيع الثاني)
5. Jumadil Awal atau Jumādal Ūlā (جمادي الأولي)
6. Jumadil Akhir atau Jumādal Ākhirah (جمادي الأخرة)
7. Rajab (رجب)
8. Sya’ban (شعبان)
9. Ramadan (رمضان)
10. Syawwal (شوال)
11. Dzul Qa’dah (ذو القعدة)
12. Dzul Hijjah (ذو الحجة)
Nah, itulah penamaan bulan Hijriah dalam bahasa Arab.
Lalu, bagaimana dengan kalender Masehi?
Baca Juga: Bahasa Arab Angka 1-20 serta Aksara dan Cara Membaca yang Tepat
Kalender Masehi, didasari oleh kelahiran Yesus Kristus. Sistem penanggalan ini diadopsi oleh bangsa Romawi.
Bulan pada kalender ini, bulan ditentukan dengan menggunakan waktu perputaran matahari.
Inilah nama-nama bulan Masehi dalam bahasa Arab.
1. Januari (يَنَايِرْ) dibaca yanaayir
2. Februari (فِبْرَايِرْ) dibaca fibraayir
3. Maret (مَارِسْ) dibaca maaris
4. April (أَبْرِيلْ) dibaca abriil
5. Mei (مَايُو) dibaca maayu
6. Juni (يُوْنِيُوْ) dibaca yuuniyuu
7. Juli (يُوْلِيُوْ) dibaca yuuliyuu
8. Agustus (أَغُسْطُسْ) dibaca aghusthus
Baca Juga: 25 Nama-Nama Benda dalam Bahasa Arab: Aksara dan Cara Membacanya
9. September (سبْتَمْبِرْ) dibaca sibtambir
10. Oktober (أُكْتُوْبِرْ) dibaca uktuubir
11. November (نُوْفَمْبِرْ) dibaca nuufambir
12. Desember (دِيْسَمْبِرْ) dibaca diisambir
Nah, itulah nama-nama bulan dalam bahasa Arab, baik bulan Hijriah atau Hijriyah dan bulan Masehi.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar