4. Masa Remaja (10 - 17 Tahun)
Ketika masuk tahapan pertumbuhan ini tubuh manusia akan bertambah tinggi dan berat, fisik juga akan mengalami beberapa perubahan.
Jika remaja perempuan mengalami perubahan pada usia 11-14 tahun, remaja laki-laki akan memulainya sedikit lebih terlambat yaitu pada usia 12-15 tahun.
Masa perubahan fisik dan emosional inilah yang dikenal dengan istilah masa pubertas.
5. Masa dewasa (17-50 tahun)
Manusia di masa dewasa akan tumbuh memiliki pemikiran yang jauh lebih matang ketimbang masa remaja.
Pada tahapan pertumbuhan ini manusia akan bisa berpikir secara rasional dan bisa bertindak lebih bijak.
Pada tahapan pertumbuhan ini tubuh enggak akan berubah lagi seperti ketika anak-anak beralih menjadi remaja.
6. Masa Manula (50 tahun ke atas)
Pada tahapan ini, manusia mulai mengalami penurunan fungsi organ-organ tubuh, misalnya berkurangnya kekuatan tulang dan fungsi penglihatan hingga fungsi pendengaran.
Gerakan yang dibuat manusia yang sudah masuk tahapan ini juga akan lebih lambat karena kondisi persendian lebih kaku dan tulang berubah jadi lebih keropos.
Tubuh manusia juga akan lebih cepat dan mudah letih dan imunitas tubuh juga makin menurun.
Pertanyaan: |
Apa saja yang dipelajari manusia pada masa balita? |
Petunjuk, cek lagi page 2. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar