GridKids.id - Pramuka merupakan akronim dari Praja Muda Karana yang berarti jiwa muda yang suka berkarya.
Pramuka adalah organisasi pendidikan nonformal di Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan.
Menurut KBBI, kepanduan adalah perihal pandu yang berkaitan dengan gerakan dan sebagainya.
Selain kepanduan, dalam Pramuka juga mengenal kode kehormatan.
Kode kehormatan Pramuka berisi ketentuan dasar yang memuat norma, janji, dan nilai yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Setiap tingkatan Pramuka memiliki kode kehormatan.
Perlu diketahui kode kehormatan juga bisa disebut dengan kode etik dalam berperilaku di kehidupan pribadi dan masyarakat.
Berdasarkan tingkatannya, kode kehormatan dikelompokkan menjadi tiga, yakni kode kehormatan siaga, penggalang, dan penegak.
Kode kehormatan Pramuka siaga terdiri dari Dwi Satya dan Dwi Dharma.
Untuk mengetahui bunyi Dwi Satya dan Dwi Dharma Pramuka, simak informasi di bawah ini.
Bunyi Dwi Satya dan Dwi Dharma Pramuka Tingkat Siaga
Baca Juga: 10 Bentuk Pengamalan Dasa Dharma Pramuka dalam Kehidupan Sehari-hari
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar