Namun, kini kerah yang menjadi satu kesatuan pakaian memiliki desain yang bervariasi tergantung selera pemakainya.
3. Kancing
Kancing sudah dipergunakan sejak 200 SM di Lembah Indus dan terbuat dari cangkang yang dilubangi lalu dijahit jadi satu dengan pakaian.
Selanjutnya berkembang dan banyak digunakan dalam peradaban Tiongkok hingga Romawi Kuno.
Baru pada abad-13, Jerman mulai mengaplikasikan kancing pada pakaian dan memproduksinya secara massal di pabrik.
4. Ritsleting
Sejak abad-19, ritsleting mulai digunakan untuk mengunci pakaian dengan rapat.
Bentuk awalnya besar dan tebal dan terus berkembang jadi sesuai dengan selera dan keperluan tampilan.
Nah, Kids, itulah uraian tentang sejarah perkembangan pakaian dari zaman purba hingga masa modern. Semoga uraian di atas menambah wawasanmu, ya.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar