2. Mengontrol kadar gula darah
Konsumsi teh hitam tanpa ditambah gula bisa membawa manfaat untuk kesehatan tubuh, khususnya untuk pasien diabetes.
Studi ilmiah menunjukkan bahwa kandungan katekin dalam teh hitam bisa membantu meningkatkan kadar insulin dalam tubuh.
Insulin inilah yang bekerja membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh yang melonjak.
3. Menyehatkan Otak
Penelitian ilmiah menunjukkan bahwa konsumsi teh hitam bisa membantu melancarkan aliran darah ke otak dan menurunkan risiko gangguan kognitif.
Kadar kafein dalam teh hitam bisa menjadi alternatif pengganti kopi karena bisa membantu meningkatkan fokus dan kewaspadaan seseorang.
4. Menurunkan Risiko Obesitas
Terlalu banyak konsumsi gula dan lemak bisa meningkatkan risiko obesitas atau berat badan berlebih.
Teh hitam yang kaya kandungan polifenol bisa membantu menekan proses penyerapan lemak dan gula yang kompleks, sehingga baik untuk mengontrol lonjakan berat badan.
Perlu dipastikan konsumsi teh hitam harus dibarengi juga dengan olahraga rutin ya, Kids.
Baca Juga: Unik dan Pekat, 5 Manfaat Konsumsi Teh Earl Grey yang Baik untuk Kesehatan Tubuh
Source | : | Alodokter.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar