GridKids.id - Salah satu makhluk reptil purba yang pernah hidup di Bumi adalah dinosaurus.
Menurut KBBI, dinosaurus adalah binatang raksasa dari zaman prasejarah yang termasuk kelompok reptilia Bumi (pemakan daging ataupun pemakan tumbuhan) yang sudah punah.
Istilah 'dinosaurus' berasal dari bahasa Inggris 'dinosaur' dan juga berasal dari bahasa Yunani 'deinos' dan 'sauros'.
'Deinos' yang berarti kuat, hebat, dan mengerikan, sedangkan 'sauros' adalah kadal.
Dinosaurus pertama kali muncul pada periode Trias atau sekitar 230 juta tahun yang lalu.
Dinosaurus termasuk hewan vertebrata atau memiliki tulang belakang dan muncul selama 135 juta tahun, Kids.
Menurut temuan fosil-fosil, dinosaurus yang sudah punah ditemukan di Benua Afrika dan beberapa fosilnya juga dijumpai di wilayah Serbia.
Sementara di wilayah Asia, tepatnya di wilayah gurun Gobi, juga ditemukan fosil dinosaurus.
Meski terdapat penemuan fosil dinosaurus di Benua Asia, namun enggak ditemukan di Indonesia.
Baca Juga: Jadi Salah Satu Keunikan, Ini Fungsi Duri Pelat di Sepanjang Punggung Stegosaurus #AkuBacaAkuTahu
Wah, mengapa fosil dinosaurus enggak ditemukan di wilayah Indonesia, ya?
Alasan Fosil Dinosaurus Enggak Ditemukan di Wilayah Indonesia
Dinosaurus hidup di masa Mesozoikum. Mesozoikum merupakan salah satu zaman yang termasuk proses perkembangan Bumi.
Zaman Mesozoikum terbagi menjadi tiga, yaitu Triassic, Jurassic, dan Cretaceous.
Diketahui periode Triassic berlangsung sekitar 252 hingga 201 juta tahun yang lalu.
Sementara pada periode Jurassic sekitar 201 hingga 145 juta tahun silam.
Berbeda dengan Triassic dan Jurassic, periode Cretaceous berlangsung sekitar 145 hingga 66 juta tahun yang lalu.
Tahu enggak? Sebagian besar wilayah Indonesia masih ada di bawah lautan selama masa Mesozoikum, lo.
Sekitar 30 juta tahun yang lalu daratan Indonesia baru terbentuk. Sehingga di wilayah Indonesia enggak ditemukan fosil dinosaurus.
Baca Juga: Benarkah Ayam Masih Keturunan Dinosaurus? #AkuBacaAkuTahu
Meski enggak ditemukan fosil dinosaurus, di wilayah Indonesia banyak ditemukan reptil laut purba, seperti Mixosaurus timorensis, Ichthtyosaurus ceramensis, dan Globidens timorensis.
Sebagai tambahan informasi, wilayah Indonesia yang menjadi bagian Eurasia di zaman Mesozoikum adalah Kalimatan.
Indonesia merupakan kawasan khatulistiwa dengan keadaan wilayah yang kering dan panas.
Nah, diperkirakan dinosaurus menghindari daerah tersebut.
Selain itu wilayah kawasan khatulistiwa juga memiliki kandungan karbon dioksida yang tinggi dan sering mengakibatkan kebakaran alami.
Itulah informasi tentang alasan dinosaurus enggak ditemukan di Indonesia.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar