Run to Care 2022 Bangkit Bersama menjadikan Ultra Marathon pertama yang diadakan di kota Medan, Sumatera Utara.
Para peserta berlari mengambil rute 150 kilomoeter plus bonus 8 Kilometer dari Danau Toba, menuju SOS Children’s Village Medan.
Para peserta akan mulai berlari pada tanggal 29 Juli sampai 31 Juli 2022.
Rute Berlari:
Seperti yang sudah diinformasikan, jarak berlari akan ditempuh sejauh 158 Kilometer dari Danau Toba (Parapat) - SOS Children’s Villages (Medan).
Total Peserta:
Total peserta yang berlari dalam rute tercatat 131 pendaftar.
Selanjutnya, sisanya bisa melakukan lari virtual di kediaman masing-masing.
Baca Juga: Pelari Pemula Wajib Tahu, Ini Hal yang Harus Diperhatikan Agar Tak Cedera
SOS Children’s Villages melakukan program ini untuk mendukung kehidupan anak-anak menjadi lebih baik.
Dengan tagline #TogetherForChildren, fokus SOS Children’s Villages di tahun ini bukan hanya anak-anak, melainkan juga keluarga dampingan atau keluarga rentan.
Wah, semoga progam mulia dari SOS Children’s Villages dapat berjalan lancar dan mencapai tujuan, ya!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar