GridKids.id - 9 Juli merupakan Hari Satelit Palapa dan dirayakan setiap tahunnya.
Nah, tahun ini perayaan Hari Satelit Palapa dirayakan pada Sabtu, 9 Juli 2022.
Tanggal 9 Juli menjadi peringatan masa bersejarah peluncuran Satelit Palapa A1 yang merupakan satelit pertama Indonesia, Kids.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) bintang siarah yang mengedari bintang siarah yang lebih besar.
Penamaan Satelit Palapa berkaitan dengan Sumpah Palapa yang pernah diucapkan Gajah Mada untuk mempersatukan nusantara, Kids.
Diketahui Satelit Palapa ialah satelit pertama yang menjadi kebanggaan bagi bangsa Indonesia terutama saat Orde Baru.
Satelit Palapa menjadi sistem komunikasi satelit domestik pertama yang memberikan layanan faksimili dan telepon, lo.
Lantas, bagaimana sejarah Hari Satelit Palapa yang diperingati setiap tahunnya pada tanggal 9 Juli?
Sejarah Hari Satelit Palapa
Baca Juga: Satelit Ini Temukan Sinyal Misterius, Gangguan Radio ataukah Tanda Kehidupan di Luar Bumi?
Melansir dari Kompas.com, Indonesia menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang memiliki dan mengoperasikan sendiri satelit komunikasi domestik.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar