GridKids.id - Jupiter merupakan planet terbesar dalam tata surya, Kids.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Jupiter merupakan planet kelima dari Matahari.
Melansir dari Live Science dalam Kompas.com, hingga saat ini hampir enggak ada yang mengetahui proses terbentuknya planet Jupiter.
Namun, studi terbaru dari paara peneliti NASA mengungkapkan cara Jupiter jadi planet terbesar di tata surya.
Wah, seperti apa, ya, proses terbentuknya Jupiter sehingga menjadi planet terbesar di tata surya?
Untuk mengetahui informasi tersebut, simak penjelasannya berikut ini.
NASA Mengungkapkan Cara Jupiter Jadi Planet Terbesar di Tata Surya
Para peneliti akhirnya mampu mengintip melewati tutupan awan Jupiter menggunakan data gravitasi.
Nah, data tersebut dikumpulkan oleh wahana antariksa awan Juno NASA. Sehingga memungkinkan tim memetakan material berbatu di bagian inti planet raksasa.
Baca Juga: Selain Venus, Apa Saja Planet yang Bisa Dilihat dari Langit Bumi? #AkuBacaAkuTahu
Berdasarkan susunan kimiawi yang ditemukan, bahwa Jupiter melahap planet-planet kecil yang disebut planetesimal.
Hal inilah yang mendorong pertumbuhannya yang ekspansif.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar