GridKids.id - Daun eucalyptus atau kayu putih tergolong dalam famili jambu-jambuan yang berasal dari Tasmania, Australia.
Eucalyptus bisa tumbuh dengan cepat dan banyak digunakan sebagai pohon peneduh, bahan bakar, pagar, dan fondasi bangunan.
Kelenjar daun eucalyptus mengandung minyak aromatik yang mudah menguap yang dikenal sebagai minyak kayu putih atau eucalyptol.
Eucalyptus merupakan salah satu jenis pohon yang kerap digunakan untuk pengobatan.
Di samping itu, daun eucalyptus memiliki aroma yang wangi dan khas.
Untuk mengetahui apa saja manfaat daun eucalyptus, simak informasi di bawah ini, ya:
1. Pereda Sakit
Ekstrak kayu putih bisa bertindak sebagai pereda nyeri, Kids. Menurut penelitian, ini dikarenakan sifat analgesik pada minyak tersebut.
Para ilmuwan menyimpulkan eucalyptamint secara signifikan menghasilkan respon fisiologis yang bermanfaat untuk menghilanglan rasa sakit.
Baca Juga: Biasa Ditanam di Pekarangan, Ini 5 Khasiat Daun Kelor yang Sering Dijadikan Minuman Herbal
2. Obat Nyamuk
Eucalyptus merupakan pengusir serangga dan insektisida yang efektif.
Pada 1948, Amerika Serikat secara resmi mendaftarkan minyak kayu putih sebagai insektisida dan mitisida untuk membunuh kutu dan tungau.
Minyak lemon eucalyptus direkomendasikan beberapa orang sebagai pengusir serangga dan efektif untuk mengusir nyamuk.
3. Perawatan Gigi
Potensi antibakteri dan antimikroba dari kayu putih telah dimanfaatkan untuk digunakan dalam beberapa obat kumur dan preparat gigi.
Kayu putih berperan memerangi bakteri yang menyebabkan kerusakan gigi dan periodontitis.
Selain itu, ekstrak kayu putih dalam permen karet bisa meningkatkan kesehatan periodontal, lo.
4. Pilek dan Masalah Pernapasan
Baca Juga: Mirip Daun Kelor, Ini 5 Manfaat Daun Saga yang Jarang Diketahui, Apa Saja?
Daun eucalyptus bisa meredakan gejala flu biasa seperti pelega tenggorokan dan inhalansia.
obat herbal menganjurkan penggunaan daun segar dalam obat kumur untuk meredakan sakit tenggorokan, bronkitis, dan sinusitis.
Uap minyak kayu putih bekerja sebagai dekongestan saat dihirup, ya. Sehingga bisa mengatasi bronkitis dan pilek.
5. Memicu Kekebalan Tubuh
Minyak kayu putih bisa memicu respon sistem kekebalan.
Peneliti menemukan minyak kayu putih bisa meningkatkan respon fagositosis sistem kekebalan terhadap patogen.
Diketahui fagositosis merupakan proses sistem kekebalan mengonsumsi dan menghancurkan partikel asing.
Beberapa kondisi lain yang bisa dibantu oleh kayu putih meliputi hidung tersumbat, luka bakar, bisul, diabetes, demam, dan flu.
Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja manfaat daun eucalyptus bagi kesehatan.
(Penulis: Mela Arnani)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar