Kalau kamu ingin memasak lontong dengan panci presto maka rebus dengan waktu sekitar 40 menit saja.
3. Jenis Daun Pisang untuk Membungkus Lontong
Untuk membuat lontong, gunakan daun pisang klutuk atau batu.
Hal ini dikarenakan jenis daun pisang tersebut memiliki kelebihan, yakni berwarna hijau lembut dan enggak mudah sobek saat lontong dibuka.
4. Mencuci Beras dengan Benar
Selain jenis beras yang digunakan, cara mencucinya juga berdampak pada lontong, lo.
Kamu bisa mencuci dengan air bersih yang mengalir. Membuang sisa kulit beras atau kotoran yang mengapung di air.
Baca Juga: Begitu Mirip, Inilah Perbedaan Antara Ketupat dan Lontong yang Perlu Diketahui
Pastikan beras dicuci dengan benar agar lontong bisa tahan lama, ya.
5. Rebus Lontong dengan Posisi Berdiri
Tata lontong ke dalam dandang atau panci dengan posisi berdiri. Cara ini bertujuan agar lontong bisa matang merata.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar