Catnip bagi kucing bisa menimbulkan rasa kecanduan hanya dengan menghirup aromanya.
Catnip mengandung zat aktif yang disukai kucing yang disebut dengan nepetalactone.
Jika kucing mencium aroma itu, biasanya akan membuat hewan ini jadi bersemangat untuk bermain.
Enggak jarang kucing enggak hanya mencium tapi juga memakan daun catnipnya juga.
5. Zaitun
Kandungan oleuropein pada zaitun bisa membuat kucingmu terhindar dari stres dan lebih rileks.
Biasanya ketika mencium bau zaitun, kucing akan mendekat dan mengunyah buahnya langsung.
Setelah memakan buah zaitun biasanya kucing akan menunjukkan perilaku yang agak aneh karena terpengaruh efek narkotika yang terkandung di dalamnya.
Baca Juga: 6 Khasiat Konsumsi Minyak Zaitun, Dari Turunkan Kolesterol Hingga Jaga Tekanan Darah
Minyak zaitun juga ternyata punya manfaat kesehatan, khususnya kesehatan mental kucing sehingga terhindar dari stres yang membahayakan kesehatannya.
Itulah tadi lima aroma tumbuhan yang disukai kucing, biasanya ketika menghirup aromanya kucing akan mendekat dan betah berlama-lama menghirup baunya.
Beberapa di antaranya mengandung efek candu atau narkotika, namun enggak membahayakan keselamatan kucingmu.
Tumbuhan-tumbuhan ini malah membantu kucing untuk rileks dan terhindar dari stres yang membahayakan kesehatannya.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar