GridKids.id - Kota terindah di Korea Selatan menarik untuk dikunjungi, Kids. Terlebih jika kamu termasuk penggemar drama Korea.
Kota terindah di Korea Selatan memiliki arsitektur megah dan pemandangan yang memanjakan mata.
Korea Selatan berbatasan dengan dua negara besar, yaitu China dan Jepang.
Negara yang mendapatkan julukan negeri ginseng ini dikenal karena melestarikan budayanya, lo.
Mulai dari seni, tradisi lokal, dan museum sejarah Korea Selatan sehingga menarik wisatawan.
Untuk mengetahui kota terindah di Korea Selatan, yuk,simak informasi di bawah ini, Kids!
Kota Terindah di Korea Selatan
1. Daegu
Salah satu kota terindah di Korea Selatan adalah kota Daegu.
Baca Juga: Ada yang Mirip Negeri Dongeng, Inilah 5 Kota Terapung di Berbagai Dunia
Kota Daegu juga menjadi kota yang ramah dan terbesar keempat di Korea Selatan.
Daegu memiliki banyak jalan setapak yang indah dan kuil serta patung Budha yang megah, Kids.
2. Jeonju
Kota Jeonju, Korea Selatan pernah menjadi situs bersejarah dan landmark budaya, lo.
Kota ini juga menjadi salah satu wisata populer, yaitu Desa Hanok yang menampilkan rumah tradisional dan praktik budaya lokal.
Jika kamu perkunjung ke kota Jeonju, jangan lupa untuk mencoba 'bibimbap', yaitu makanan lokal yang berupa nasi putih dengan lauk berupa sayuran, telur, saus 'gochujang', dan daging sapi.
3. Incheon
Incheon juga termasuk kota terindah di Korea Selatan dan menjadi kota penting dari segi ekonomi dan sejarah.
Kota ini berkembang pesat dan memiliki banyak tempat yang menjadi destinasi wisata.
Baca Juga: 5 Tempat Terpencil di Dunia dan Sulit Diakses, Tertarik Mengunjunginya?
Salah satu, ada kuil tertua di kota Incheon yang bernama Jeondeungsa. Kota Incheon dikenal dengan banyak arsitektur tua yang indah.
4. Jeju
Bagi kamu yang sering menonton drama Korea, pasti sudah enggak asing lagi dengan kota ini.
Kota Jeju termasuk kota terindah di Korea Selatan. Banyak orang yang mengunjungi kota Jeju selama musim panas atau semi.
Di kota Jeju ada tempat wisata menarik berupa ladang yang dipenuhi suar kuning yang indah.
Bahkan di sepanjang jalan juga dihiasi dengan bunga-bunga sakura.
5. Busan
Kota Busan di Korea Selatan dikenal dengan kawasan industri dan desa budaya Gamcheon di lereng bukit.
Rumah-rumah tersebut berwarna cerah dan menawarkan pemandangan kota yang indah.
Baca Juga: Bikin Merinding, Ini 5 Kota Tak Berpenghuni yang Populer dari Berbagai Belahan Dunia
Di samping itu, Busan juga menjadi tujuan wisata yang populer karena memiliki pemandangan dari pegunungan berlapis hutan dan pantai yang indah, Kids.
6. Seoul
Seoul merupakan ibu kota dan menjadi kota terindah di Korea Selatan.
Kamu bisa menemukan istana dan kuil yang berusia berabad-abad di kota Seoul.
Seoul juga dikenal karena masakan atau kuliner yang banyak ditemui di restoran dan kios jalanan di sekitar.
Nah, itulah 6 kota terindah di Korea Selatan yang menarik dikunjungi.
Manakah kota terindah di Korea Selatan favoritmu, Kids?
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar