GridKids.id - Kasus COVID-19 varian omicron di Indonesia dan sejumlah negara lain mengalami peningkatan.
Oleh sebab itu, mematuhi protokol kesehatan ketika beraktivitas merupakan cara agar tak terpapar.
Meski sejumlah ahli menyebut COVID-19 varian omicron hanya memiliki gejala ringan.
Namun, kita tak boleh lengah sedikitpun, karena Omicron bisa menginfeksi anak-anak dan orang dengan komorbid.
Untuk terhindari dari infeksi COVID-19 varian Omicron bisa dengan memiliki 4 barang ini agar terlindung dari varian Omicron.
Lantas, barang apa saja yang wajib dimiliki untuk menghindari COVID-19 varian Omicron? Yuk, kita cari tahu.
1. Masker
Masker merupakan benda wajib yang harus dimiliki untuk menghindari paparan COVID-19 varian Omicron, Kids.
Selain itu, pemerintah masih mewajibkan masyarakat menggunakan masker untuk menghindari terpapar COVID-19.
Baca Juga: Benarkah Jika Sudah Vaksin Booster Tubuh Lebih Kebal Terhadap COVID-19 Varian Omicron?
Kamu bisa memilih masker yang sesuai untuk memberikan perjalanan maksimal, Kids.
Masker harus rapat dan menutup hidung wajah sehingga tak memiliki celah udara.
Kamu bisa menggunakan masker jenis KN95 atau KF94 yang memberikan perlindungan maksimal.
2. Cairan disinfektan
Selain masker, kamu juga harus memiliki cairan disinfektan.
Selama masa pandemi, penggunaan hand sanitizer merupakan hal penting untuk mengurangi risiko terpapar varian Omicron.
Umumnya, hand sanitizer memiliki kandungan alkohol sehingga memicu tangan kering.
Untuk menghindari hal tersebut bisa menggunakan cairan disinfektan yang terbuat dari air dan garam terelektrolisasi.
Cairan garam dan air yang dijadikan desinfektan alami dan disemprotkan pada permukaan benda, Kids.
Baca Juga: Sering Dianggap Masuk Angin, Ternyata Inilah Sederet Gejala Omicron yang Disepelekan
3. Termometer
Gejala COVID-19 yang paling umum ialah demam, sehingga penting memiliki termometer untuk mengecek suhu.
Kamu bisa memantau suhu keluarga di rumah dengan menggunakan alat yang satu ini, Kids.
Termometer sendiri bisa diperoleh di toko online ataupun offline.
4. Pensteril udara
Benda selanjutnya yang wajib dimiliki untuk mengurangi risiko COVID-19 ialah pensteril udara.
Alat yang satu ini mampu menghalau virus-virus pada suatu ruangan, Kids.
Umumnya virus COVID-19 mampu bertahan dalam bentuk aerosol di ruangan selama berjam-jam.
Baca Juga: 7 Hal yang Perlu Diperhatikan saat Isoman di Rumah untuk Pasien Omicron
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar