Telur embrio ini akan menunggu waktunya sampai bisa menetas sempurna, dan untuk masing-masing spesies hewan ovipar membutuhkan waktu yang berbeda untuk menetas.
Ikan butuh waktu sekitar 4-5 hari, sedangkan untuk ayam memerlukan waktu sekitar 21 hari (3 minggu) hingga telur yang sudah dierami bisa menetas sebagai anak ayam.
Contoh Hewan Ovipar
1. Unggas: ayam, bebek, angsa, dan burung (Induk bertelur dan akan mengeraminya sampai menetas menjadi anak).
2. Ikan: ikan nila, ikan emas, dan ikan lele (Induk ikan akan mengeluarkan telur dalam jumlah yang sangat banyak yang nantinya akan menetas menjadi bayi ikan)
3. Reptil: Kura-kura, cicak, biawak (Terjadi perkawinan antara induk betina dan induk jantan, setelah bertelur, telurnya akan menetas menjadi bayi reptil)
4. Amfibi atau katak melakukan pembuahan di dalam air, telur yang dihasilkan oleh katak nantinya akan menetas menjadi berudu (kecebong) dan melalui proses pertumbuhan sampai bisa menjadi katak dewasa.
Nah, itulah penjelasan dan hewan apa saja yang termasuk kelompok hewan ovipar.
Baca Juga: Ciri Hewan Ovipar dan Penjelasannya, Salah Satunya Tidak Menyusui
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar