GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu persebaran sumber daya alam di Indonesia?
Keadaan alam Indonesia dapat dikelompokkan menjadi keadaan fisik wilayah serta keadaan flora dan fauna.
Artikel ini akan membahas mengenai materi IPS kelas 9 SMP hal 139 tentang persebaran sumber daya alam di Indonesia.
Sumber daya alam merupakan segala sesuatu yang berasal dari alam yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia.
Berdasarkan asalnya, sumber daya alam adalah terbagi menjadi dua, yakni:
- Sumber daya alam hayati (berasal dari makhluk hidup)
- Sumber daya alam non-hayati (bukan berasal dari makhluk hidup).
Nah, jika berdasarkan sifatnya, sumber daya alam terbagi menjadi tiga, di antaranya:
- Sumber daya alam kekal
- Sumber daya alam yang dapat diperbarui
- Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui
Baca Juga: Jenis Sumber Daya Alam di 10 Negara ASEAN
Persebaran Sumber Daya Alam di Indonesia
1. Hutan
Penghasil: Kalimantan dan Sumatera
Pemanfaatan: Sebagaibahan baku kerajinan dan bahan kayu konstruksi.
2.Minyak bumi
Penghasil: Riau, Jawa Tengah, Jawa Timur
Pemanfaatan: Sebagai bahan bakar kendaraan bermotor dan bahan industri plastik.
3. Batu bara
Penghasil: Sumatera Selatan, Sumatera Barat dan Kalimantan Timur
Pemanfaatan: Sebagai bahan bakar untuk pembangkit listrik tenaga uap dan bahan baku industri kimia.
4. Gas alam
Penghasil: Aceh, Jawa Timur, Kalimantan Timur, Papua Barat, Maluku
Pemanfaatan: Sebagai bakar rumah tangga dan bahan industri.
Baca Juga: Contoh Pemanfaatan Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbarui, Materi Kelas 4 SD Tema 6
5. Emas
Penghasil: Timika Papua
Pemanfaatan: sebagai perhiasan dan Bahan baku peralatan elektronik khusus
6. Nikel
Penghasil: Sorowako Sulawesi Selatan
Pemanfaatan: Sebagai bahan baku peralatan elektronik.
7. Gas alam
Penghasil: Aceh, Jawa Timur, Kalimantan Timur, Papua Barat, Maluku
Pemanfaatan: Sebagai bakar rumah tangga dan bahan industri.
Nah, itu dia, Kids, pembahasan mengenai materi IPS kelas 9 SMP hal 139 tentang persebaran sumber daya alam di Indonesia.
Selamat belajar dan semoga bermanfaat!
Baca Juga: Bagaimana Cara Menjaga Kelestarian Sumber Daya Alam? Materi Kelas 4 SD Tema 6
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Tribunnews |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar