GridKids.id - Sebelum memelihara hewan peliharaan, kamu harus berkomitmen untuk merawat dan menjaga kesehatan mereka.
Kali ini, GridKids akan membahas mengenai hewan peliharaan kelinci.
Sama seperti anjing dan kucing, kelinci juga membutuhkan perawatan dan vaksinasi di dokter hewan agar terhindar dari virus dan bakteri.
Kelinci sangat rentan terhadap virus, dengan memberinya vaksin dan perawatan yang tepat kelinci akan bisa bertahan hidup lebih lama.
Selain virus, kelinci juga rentan mengalami gangguan tungau dan jamur kulit dalam tubuhnya.
Artikel ini akan membahas mengenai penyebab dan gejala tungau scabies pada seekor kelinci.
Menurut Dr. drh. Slamet Rahardjo, MP (Praktis Satwa Eksotik) Doktoral SainVeteriner FKH UGM, terdapat sejumlah penyebab dan gejala tungau pada kelinci.
Drh. Slamet menyatakan bahwa kelinci merupakan hewan lagomorpha (memiliki 4 rahang atas 2 gigi bawah), bukan rodentia (4 gigi seri).
Namun, lagomorpha adalah hewan kerabat rodentia.
Baca Juga: Enggak Hanya Wortel, Ternyata Beberapa Jenis Makanan Ini Aman Dikonsumsi Kelinci, Apa Saja?
Rodentia adalah jenis hewan pengerat, di antaranya seperti tikus, hamster dan lainnya.
Namun, lagomorpha memiliki behavior yang sama dengan rodentia, salah satunya kebiasaan mengasah gigi.
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar