GridKids.id - Kids, tahukah kamu kalau ada beberapa hewan yang bisa mendeteksi bencana alam?
Bencana alam ini seperti gempa, gunung meletus, badai, sampai tsunami.
Hal ini bahakan dibuktikan dari peristiwa tsunami yang terjadi di Aceh, Indonesia, pada tahun 2004.
Akibat dahsyatnya tsunami tersebut, bencana alam itu bahkan mencapai Yala National Park di Patanangala Sri Lanka.
Taman nasional itu adalah rumah bagi ratusan gajah, macan tutul, burung, dan satwa liar lainnya.
Namun saat tsunami menyapu taman nasional itu, cuma ditemukan dua hewan yang mati terseret tsunami.
Sedangkan hewan lainnya secara ajaib sudah menyelematkan diri sebelum ombak datang.
Hmm... lalu, bagaimana cara hewan-hewan tersebut mendeteksi datangnya bencana alam, ya?
Yuk, kita cari tahu lebih lanjut!
Baca Juga: Jangan Panik, Begini Cara Menyelamatkan Hewan Peliharaan saat Bencana Alam Datang
Bagaimana Cara Hewan Mendeteksi Bencana Alam?
Sebenarnya, enggak semua hewan mempunyai kemampuan ini, Kids.
Sedangkan hewan yang bisa mengetahui akan datagnya bencana alam, mendeteksi tanda-tandanya dengan cara berbeda.
Hewan dan manusia sama-sama memiliki insting.
Namun, insting manusia enggak kuat seperti hewan, terutama hewan liar yang mengasah instingnya setiap saat untuk bertahan hidup.
Insting inilah yang membuat hewan bisa lebih waspada terhadap perubahan alam.
Beberapa indra hewan juga lebih peka dan tajam dari manusia. Mulai dari indra pendengar, perasa, sampai penglihatan.
Indra pendengaran binatang yang lebih tajam ini bisa membuat mereka mendengarkan getaran bumi saat gempa akan datang atau tsunami akan menerjang.
Hewan-hewan ini juga bisa merasakan getaran dan mencium bau aneh meski dalam skala kecil.
Baca Juga: 5 Hewan yang Bisa Mendeteksi Bencana Alam
Hewan Apa Saja yang Bisa Mendeteksi Bencana Alam?
Ada banyak hewan yang bisa mendeteksi bencana alam, nih. Mulai dari semut merah, lebah, anjing, gajah, kuda, burung, katak, dan masih banyak lagi.
Hewan-hewan ini akan bertingkah aneh kalau mendeteksi bencana alam.
Misalnya saja, semut merah punya kebiasaan mencari makanan di siang hari dan berjaga-jaga di malam hari. Namun kebiasaan ini akan terbalik saat akan terjadi bencana alam.
Sedangkan anjing akan merasa takut, terus menggonggong, dan tubuhnya gemetar sebelum terjadi bencana alam.
Nah, itulah cara hewan mendeteksi bencana alam dan beberapa hewan yang bisa mendeteksinya.
Baca Juga: Mengenang 17 Tahun Tsunami Aceh, Bencana yang Terjadi di Ujung Banda
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,Gridkids.id |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar