GridKids.id - Kids, pada artikel sebelumnya kamu sudah belajar tentang pengertian dan fungsi dari pidato.
Sebagai pengingat sederhana, pidato merupakan kegiatan penyampaian informasi di depan publik.
Sekarang cari tahu jenis-jenis pidato publik, seperti pidato informatif, argumentatif, rekreatif, dan persuasif.
Dalam sebuah pidato, seseorang menyampaikan isi pikiran dan pandangannya terhadap suatu hal di depan orang banyak.
Hal ini mendorong mereka untuk menguasai bagaimana cara menyampaikan pendapat dan komunikatif dengan para penonton atau orang yang menyaksikan pidato yang dibawakannya. Pidato terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu:
1. Pidato Informatif
Pidato informatif adalah sebuah pidato yang bertujuan untuk menyampaikan pengetahuan atau informasi penting yang akan disampaikan pada komunikan atau pendengarnya.
Pidato ini bertujuan agar para pendengarnya memahami sebuah informasi yang sudah disampaikan oleh orang yang berpidato di depannya.
Menurut Monroe, Ehninger, dan Gronbeck pidato informatif terbagi menjadi tiga macam yaitu laporan lisan (oral reports), pengajaran (oral instruction), dan kuliah (informative lectures).
Baca Juga: Pengertian Pidato dan Fungsinya untuk Pendengar, Bahasa Indonesia Kelas VII SMP
2. Pidato Argumentatif
Pidato argumentatif adalah pidato yang di dalamnya mengandung hal-hal seperti dalil, argumentasi, data, atau alasan.
Hal-hal itu berfungsi sebagai penolakan atau sebuah dukungan dari sebuah pernyataan, seperti keyakinan, opini, atau pendapat pribadi.
Daya terima atas argumentasi dalam pidato ini membutuhkan hal-hal seperti statistik, data-data yang bersifat fakta, dan bukti-bukti yang disampaikan oleh tokoh atau pakar.
3. Pidato Rekreatif
Pidato rekreatif sering disebut sebagai pidato yang bersifat kekeluargaan.
Pidato ini bertujuan untuk membangkitkan suasana saling terhubung baik dalam suasana kesedihan dan kegembiraan.
Pidato ini umumnya akan menyuguhkan sebuah kegembiraan yang dirasakan bersama dengan rasa kekeluargaan dan persaudaraan.
Itulah kenapa orang yang menyampaikan jenis pidato ini harus memiliki kemampuan untuk menampilkan kesan ramah.
Baca Juga: Pidato Persuasif: Pengertian, Struktur Teks, dan Kaidah Kebahasaan
Selain itu, perlu juga dikuasai unsur humor dan lelucon supaya suasana antara komunikator dan komunikan terasa hangat.
4. Pidato Persuasif
Pidato persuasif bertujuan untuk memengaruhi para pendengarnya, selain itu pidato ini juga bisa memengaruhi sikap dan tindakan seseorang.
Cara yang dilakukan adalah dengan manipulasi psikologi, hal inilah yang akan mendorong pendengarnya untuk bertindak sesuai kehendak mereka sendiri.
Tujuan utama dari pidato ini adalah supaya para pendengar melakukan sesuatu atau bertindak, atau ada kesan yang ditinggalkan dari aksi atau tingkah laku seseorang.
Itulah empat jenis pidato yang perlu kamu ketahui. Dalam kehidupan sehari-hari kamu mungkin menemukan berbagai macam jenis pidato berbeda yang memiliki tujuan berbeda pula.
Dengan memahami jenis-jenis pidato ini kamu akan bisa membedakan pidato berdasar ciri dan tujuan penyampaiannya.
Baca Juga: Asas-Asas dalam Mengemukakan Pendapat di Depan Umum, PKn Kelas VII SMP
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar