Upaya-upaya untuk mengatasi kesenjangan sosial
Peningkatan sumber daya manusia berkaitan dengan kemampuannya untuk mengembangkan dan meningkatkan taraf hidupnya.
Jika seseorang dibekali pengetahuan yang cukup untuk memulai hidup mandiri dan berdaya, perlahan akan terjadi perbaikan taraf hidup untuk masyarakat yang sebelumnya terbatas tingkat kesejahteraannya.
Selain itu, pemberian akses fasilitas umum yang bisa dijangkau semua lapisan masyarakat akan mengurangi kesenjangan sosial yang ada dalam suatu masyarakat.
Optimalisasi pengolahan dan pemanfaatan sumber daya juga menjadi salah satu cara yang efektif untuk meminimalisir terjadinya kesenjangan sosial.
Baca Juga: Materi Kelas 5 SD Tema 4: Upaya Masyarakat Meningkatkan Sosial Budaya
Hal tersebut berkaitan dengan kesempatan yang sama untuk masyarakat bisa memanfaatkan potensi yang ada di sekitarnya.
Perhatian pemerintah terhadap pemerataan pembangunan juga diperlukan untuk menciptakan pemerataan potensi wilayah dan menjauhkan anggapan bahwa ada kesenjangan antara wilayah satu dengan wilayah lainnya.
Itulah tadi beberapa penjelasan tentang kesenjangan sosial yang terjadi dalam masyarakat dan beberapa upaya yang bisa dilakukan untuk meminimalisirnya.
Kesenjangan sosial pasti terjadi dalam suatu masyarakat namun, akan lebih baik untuk meminimalisirnya supaya enggak memicu timbulnya berbagai konflik sosial.
Baca Juga: Jawaban Peran Siswa dalam Pembangunan Sosial Budaya di Indonesia, Kelas 5 SD Tema 4
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar