1. Dapat Meningkatkan Daya Ingat dan Konsentrasi
Sebuah penelitian menyebutkan bahwa aroma dari rosemary ini ternyata dapat meningkatkan konsentrasi kinerja otak, kecepatan, daya ingat dan meningkatkan suasana hati seseorang.
2. Mengurangi Risiko Kanker
Sebluah penelitian menunjukkan bahwa ekstrak rosemary etanol mentah dapat memeperlambat penyebaran leukimia dan sel karsinoma penyebab kanker.
Selain itu, daging yang ditambahkan ekstrak rosemary juga dapat mengurangi risiko pembentukan agen penyebab kanker yang dapat berkembang biak di dalam makanan.
3. Antioksidan dan Antiinflamasi
Rosemary juga mengandung antioksidan dan senyawa antiinflamasi yang bisa membantu meningkatkan sistem kekebalan dan melancarkan sirkulasi darah.
Sebuah studi menunjukkan bahwa rosemary kaya akan antioksidan yang berperan penting sebagai penetral partikel berbahaya.
Baca Juga: Cocok Ditanam di Rumah, 5 Tanaman Ini Bermanfaat untuk Kesehatan Tubuh, Apa Saja?
Source | : | Kompas.com,alodokter.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar