Teknik Dasar Permainan Bulu Tangkis
1. Teknik Memegang Raket
Teknik ini berguna agar kita bisa menerima dan mengembalikan pukulan dengan baik. Ada 4 cara memegang raket, yaitu:
a. Forehand grip
Forehand grip dikenal juga dengan pegangan gabungan atau pegangan berjabat tangan. Hal ini karena cara memegang raket pada teknik ini mirip dengan berjabat tangan.
b. Backhand grip
Backhand grip adalah teknik untuk menggunakan ibu jari sebagai tumpuan dari segala kekuatan. Biasanya ujung ibu jari diletakkan pada permukaan yang lebar di gagang raket.
c. American grip
American grip dikenal juga dengan pegangan pukul kasur. Hal itu karena posisi tangan dengan teknik ini mirip saat kita sedang memukul kasur.
d. Kombinasi
Teknik memegang raket satu ini menggabungkan antara teknik forehand grip dan backhand grip.
Baca Juga: Rangkuman Materi Kelas 3 SD Tema 3, Teknik Dasar Permainan Basket
Source | : | Kompas.com,Bobo.id |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar