2. Memiliki Struktur Otak yang Unik
Salah satu fakta unik di balik burung beo yang dapat menirukan suara manusia karena memiliki struktur otak yang unik.
Berbeda dengan burung lainnya, perbedaan utama pada struktur otak inilah yang membuat burung beo dapat menirukan suara manusia.
Terdapat inti (core) yang berguna mengatur kemampuan vokal.
Penelitian menemukan otak burung beo berbeda dengan spesies burung lain yang sama-sama dapat bernyanyi, seperti kolibri.
3. Memiliki Organ Syrinx Seperti Laring Manusia
Selain fakta di atas, burung beo dapat menirukan suara manusia karena memiliki organ syrinx yang mirip dengan laring manusia.
Syrinx burung beo terletak di bawah batang tenggorokan, di atas paru-paru dalam sistem pernapasannya.
Selain itu, otot-otot syrinx burung beo dapat mengontrol suara yang diproduksi.
Itulah fakta unik di balik burung beo dapat menirukan suara manusia, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar