3. Menjaga Daya Tahan Tubuh
Susu mengandung nutrisi seperti vitamin A, protein, vitamjn B, C, zinc dan magnesium yang bisa menjaga daya tahan tubuh kita.
Selain itu, karena memiliki kandungan yang lengkap, susu dapat mencegah kita agar enggak mudah sakit.
Mengandung zinc dan vitamin A, susu mampu menangkal efek radikal bebas.
Baca Juga: Makanan yang Harus Dihindari Penyandang Asam Lambung, Apa Saja?
4. Menjaga Fungsi Berbagai Organ Tubuh
Susu adalah nutrisi yang baik bagi tubuh karena memiliki kandungan lemak dan protein yang mampu mencegah kerusakan sel dan jaringan di dalam tubuh.
Selain itu, susu juga dapat menjaga organ dalam tubuh agar tetap berfungsi dengan baik.
Susu dapat memelihara kesehatan mata, kulit, otak dan saraf serta memproduksi energi.
Kalsium yang terkandung di dalamnya juga bantu menguatkan tulang dan gigi.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar