Kreasi Resep Jagung Bakar Kari yang Gurih dan Manis
Cara Membuat Jagung Bakar Kari:
1. Panaskan pemanggang dengan suhu sedang.
2. Oleskan permukaan jagung dengan 1 sdm minyak kelapa. Taburkan garam untuk menambah rasa.
3. Panggang jagung dan bolak-balik jagung sesekali, sekitar 15-20 menit.
4. Jagung bisa dibalur dengan foil terlebih dahulu sebelum dipanggang. Bila melakukan step ini, tambahkan waktu memanggang selama 5 menit.
5. Siapkan wajan kecil untuk membuat bumbu kari. Masukkan 1 sdm minyak kelapa ke dalam wajan, tambahkan mentega dan asak di atas api sedang.
6. Tambahkan bubuk kari dan masak sekitar 1 menit, aduk sampai tercampur rata dan wangi.
7. Tambahkan madu dan sari lemon ke dalam wajan kecil, jangan lupa tambahkan garam dan lada secukupnya sesuai selera.
8. Oleskan bumbu kari ke jagung yang telah matang lalu sajikan di atas piring, taburkan kelapa panggang dan kemiri cacah di atasnya.
9. Sajikan jagung panggang kari bersama dengan potongan limau sebagai pendamping.
Baca Juga: Kreasi Menu Sehat, Perkedel Jagung Panggang Sajian Lezat Akhir Pekan
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar