5. Jagung Bakar Bumbu Cokelat
Bagi penyuka manis, bumbu ini wajib dicoba. Jagung bakar bumbu cokelat akan membuat jagung terasa lezat soalnya ada rasa manis dan bercampur gurihnya jagung.
Untuk membuatnya cukup mudah, oleskan cokelat setelah jagung matang supaya enggak gosong saat dibakar, ya. Kamu dapat menggunakan sirup atau selai cokelat.
Baca Juga: Selain Pola Makan, Perhatikan 4 Hal Penting Ini bagi Penyandang Diabetes
Kamu juga bisa menambahkan keju parut di atasnya supaya rasanya lebih nikmat, Kids.
6. Jagung Bakar Bumbu Mentega
Bumbu mentega merupakan bumbu yang praktis dan enggak ribet. Soalnya kamu hanya memerlukan satu bahan untuk membut jagung bakar tersebut.
Jagung bakar akan memiliki rasa asin dan gurih. Rasanya akan lebih nikmat jika menggunakan jagung manis segar.
Nah, itulah beberapa bumbu jagung bakar yang wajib dicoba. Selamat mencoba, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar