GridKids.id – Bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur yang memiliki manfaat kesehatan yang dahsyat, Kids.
Untuk yang belum tahu, mengonsumsi bawang putih dapat mengatasi berbagai jenis penyakit.
Ini karena, bawang putih memiliki kandungan allicin yang bermanfaat untuk kesehatan salah satunya membunuh mikroba.
Baca Juga: Ampuh Cegah Penyakit Jantung Hingga Stroke, Bermodalkan Buah Kuning Satu Ini
Oleh sebab itu, beberapa orang mengonsumsi bawang putih secara langsung agar manfaatnya dapat dirasakan.
Selain itu, mengonsumsi bawang putih sebaiknya dalam kondisi perut kosong karena akan lebih bermanfaat.
Baca Juga: Apa Itu Bilangan Genap dan Ganjil? Ini Pengertian dan Perbedaanny
Lalu, apa saja manfaat mengonsumsi bawang putih dalam kondisi perut kosong? Yuk, kita cari tahu, Kids.
1. Membunuh bakteri
Mengonsumsi bawang putih dalam kondisi perut kosong sangat bermanfaat untuk membunuh mirkoogranisme dalam tubuh, Kids.
Hal tersebut akan membuat bakteri dalam tubuh enggak bisa berkembang biak dengan baik, sehingga mengurangi risiko terinfeksi bakteri.
2. Mengatasi hipertensi
Mengonsumsi bawang ketika perut kosong juga bermanfaat untuk mengatasi hipertensi atau tekanan darah tinggi.
Untuk yang belum tahu, seseorang yang mengalami hipertensi akan memicu risiko berbagai penyakit kronis seperti jantung, stroke, dan ginjal.
Baca Juga: Terbukti Ampuh, Gunakan 6 Bahan Rumahan Ini untuk Menghilangkan Bau Bawang di Tangan
Oleh sebab itu, seseorang yang memiliki riwayat tekanan darah tinggi sebaiknya rutin mengonsumsi bawang putih dalam kondisi perut kosong, Kids.
3. Meningkatkan kekebalan tubuh
Situasi pandemi COVID-19 menutus semua orang untuk menjaga dan meningkat sistem kekebalan tubuh agar terhindar dari paparan virus corona, Kids.
Meningkatkan sistem kekebalan tubuh bisa berbagai cara salah satunya mengonsumsi bawang dalam perut kosong, Kids.
Kamu bisa makan bawang mentah setiap pagi agar kekebalan tubuh terjaga bahkan meningkat.
Baca Juga: Digemari Banyak Oang, Ternyata Masak Telur dengan Daun Bawang Bisa Berdampak Buruk untuk Kesehatan
4 Mengobati beberapa penyakit
Manfaat kesehatan dari bawang putih bukan hanya itu saja karena mengonsumsi bawang ketika perut kosong mencegah berbagai penyakit.
Beberapa penyakit yang dapat dicegah seperti mencegah pertumbuhan kanker, meringankan gejala flu dan pilek, diare, meningkatkan sirkulasi darah, dan melancarkan pencernaan, Kids.
Nah, itu tadi manfaat kesehatan dari mengonsumsi bawang putih dalam kondisi perut kosong.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar