GridKids.id - Kids, pernah enggak kamu penasaran kenapa darah manusia berwarna merah?
Warna merah cerah pada darah karena adanya ikatan protein dan komponen mineral di dalamnya yang menyusun sel-sel darah.
Penelitian lebih lanjut, menunjukkan bahwa warna darah dalam tubuh enggak selalu merah, tapi kadang menunjukkan warna yang lebih gelap atau lebih terang.
Hal ini menunjukkan tinggi atau rendahnya kadar oksigen dalam pembuluh darah.
Dalam tubuh ada beberapa komponen penyusun darah, yaitu sel darah merah (eritrosit), darah putih (leukosit), trombosit (keping darah/platelet), dan plasma darah.
Selanjutnya akan dijelaskan kenapa darah manusia berwarna merah. Yuk, simak ulasannya di bawah ini.
Hemoglobin dalam darah
Hemoglobin yang terdapat dalam sel-sel darah merah menyebabkan darah manusia berwarna merah.
Hemoglobin adalah molekul protein yang berfungsi untuk membawa oksigen ke seluruh bagian tubuh manusia.
Hemoglobin tersusun atas empat rantai protein yang saling terkait dan membentuk struktur cincin bernama heme.
Heme berperan untuk mengantar oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh lewat pembuluh darah.
Baca Juga: Enggak Bisa Diremehkan, 4 Makanan Ini Bermanfaat untuk Membersihkan Pembuluh Darah
Ikatan kimia hemoglobin dan heme diatur oleh gen dalam sel darah merah. Sehingga, mutasi gen pada sel darah bisa menyebabkan kelainan darah seperti thalasemia atau anemia sel sabit.
Pada bagian tengah ikatan kimia heme, terdapat zat besi berupa pigmen respirasi yang memberi warna pada darah.
Terikatnya zat besi dengan oksigen
Dilansir dari American Chemical Society, ketika zat besi dan hemoglobin terikat dengan oksigen, zat ini akan menyerap warna cahaya tertentu dan merefleksikan warna cahaya lain yang akan ditangkap oleh mata.
Ikatan kimia ini lalu memantulkan cahaya berwarna merah-oranye pada mata hingga darah bisa terlihat berwarna merah terang.
Tanpa terikat dengan oksigen, darah akan terlihat berwarna lebih gelap atau merah tua.
Dalam hemoglobin, ketika zat besi kembali terikat oksigen, tiap struktur heme yang awalnya berbentuk kubah akan berubah menjadi lebih datar.
Baca Juga: Penyandang Kolesterol Wajib Tahu, 5 Minuman Ini Ampuh Turunkan Kadar Lemak dalam Darah
Maka dari itulah, hemoglobin bisa berubah warna dari merah tua menjadi merah terang.
Itulah tadi penjelasan ilmiah kenapa darah manusia bisa berwarna merah.
Setelah membaca artikel ini, kamu jadi mengetahui bahwa keberadaan oksigen sangat penting bagi kelangsungan kinerja seluruh bagian tubuh manusia. Semoga informasi ini bermanfaat menambah wawasanmu, ya, Kids!
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | hellosehat.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar