4. Mengonsumsi suplemen untuk cukupi serat harian
Makanan dianggap sebagai sumber asupan serat, namun kamu juga bisa menambahkan konsumsi suplemen penambah serat.
Meski mengonsumsinya juga bisa menimbulkan rasa kurang nyaman di perut, kamu bisa mengatasinya dengan minum banyak air putih.
Bagi kamu yang sedang mengonsumsi obat-obatan lain, harap memperhatikan jam konsumsi obat yang harus berjarak dengan waktu mengonsumsi suplemen.
Dianjurkan untuk mengonsumsi obat satu jam sebelum dan empat jam sesudah penggunaan suplemen.
Baca Juga: Gejala yang Muncul pada Tubuh Jika Kelebihan Vitamin, Apa Saja?
Itulah tadi beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mencukupi kebutuhan serat harianmu.
Meski memiliki preferensinya masing-masing, asupan serat harus tetap terpenuhi jika ingin tubuhmu tetap sehat dan berfungsi dengan baik.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Hellosehat.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar