1. Suka Membungkuk
Sering membungkuk juga menjadi kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan sakit pinggang, Kids.
Karena membungkuk dalam beraktivitas maupun enggak dapat memberi tekanan lebih yang memicu nyeri di pinggang.
Selain itu, membungkuk juga dapat mengubah anatomi tulang bagian belakang.
Baca Juga: Jangan Salah Pilih, Ini 5 Obat Alami yang Ampuh Redakan Radang Tenggorokan
2. Salah Mengangkat Beban
Sakit atau nyeri pada pinggang juga dapat disebabkan karena mengangkat beban.
Banyak orang yang terburu-buru dan salah dalam mengangkat beban sehingga menyebabkan nyeri.
Jika ingin mengangkat sebuah beban, pastikan punggungmu lurus dan kepala menghadap ke depan.
3. Duduk Terlalu Lama
Di antara kamu pasti ada yang punya kebiasaan duduk terlalu lama.
Hmm..kebiasaan ini juga dapat menyebabkan nyeri pada pinggang, lo.
Duduk terlaku lama membuat otot dan sendi jadi kaku sehingga menyebabkan nyeri.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar