GridKids.id - Pandemi virus corona memang belum usai meski sudah lebih dari satu tahun menimpa dunia.
Ada beberapa negara yang berhasil melawan virus ini, ada juga sebaliknya.
Di Indonesia, kasus COVID-19 kembali naik, hal ini membuat sejumlah negara bahu-membahu membantu Indonesia.
Terciptanya solidaritas antar negara yang menguatkan dan memberi dukungan untuk Indonesia.
Baca Juga: 13 Peraturan PPKM Level 4 di Jawa dan Bali, Berlaku sampai 25 Juli 2021
Bahkan terdapat lima negara yang memberikan bantuan fisik pada Indonesia.
Sebenarnya, Indonesia pun pernah memberikan bantuan pada negara lain yang juga alami kesulita, seperti mengirimkan masker untuk China pada awal 2020.
Dan juga memberikan ribuan tabung oksigen untuk India saat krisis karena COVID-19 gelombang kedua.
Nah, inilah lime negara yang memberikan bantuan pada Indonesia:
1. India
Indonesia sempat membantu India dengan mengirimkan ribuan tabung oksigen.
Kini India kembali membantu Indonesia dengan memberikan bantuan berupa 300 oksigen konsentrator dan 100 metrik ton oksigen medis cair.
India memberikan bantuan melalui kapal angkatan lautnya.
2. Australia
Seperti sudah dijelaskan di atas, ada negara yang mampu melawan virus corona, Australia termasuk salah satunya.
Nah, karena lonjakkan kasus yang tinggi di Indonesia, Australia berjanji akan mengirimkan 2,5 juta dosis vaksin AstraZeneca tahun ini.
Selain itu Australia juga mengirimkan 1.000 unit ventilator, 700 oksigen konsentrator, 170 tabung oksigen, dan 40.000 alat tes Covid-19.
Baca Juga: Jangan Salah Lagi, Ini Perbedaan di Antara Vitamin D dan Vitamin D3 yang Sering Dianggap Sama
3. Amerika Serikat
Meski AS juga sempat mengalami kenaikkan kasus, kini AS membantu Indonesia dengan mengirimkan 4 juta dosis vaksin Moderna.
Pemberian vaksin ini merupakan jumlah dosis yang terbesar yang pernah dilakukan AS untuk negara lain.
4. China
Sempat alami kasus yang tinggi di negaranya, kini keadaan kasus COVID-19 di China sudah stabil.
Dengan begitu, China lebih mudah untuk memberikan bantuan pada negara lain.
China memberikan bantuan total senilai 7,8 juta dollar AS dalam bentuk vaksin dan bantuan medis lainnya.
Bantuan ini diterima oleh Bapak Luhut Binsar Panjaitan pada 15 Juli 2021.
Baca Juga: Banyak yang di Rumah Selama Pendemi, Benda Ini Jusru Ramai Dibeli dan Diincar Orang
5. Singapura
Negara tetangga ini memberikan peralatan medis menggunakan dua pesawat angkatan udara.
Peralatan medis tersebut tentu dibutuhkan tenaga medis Indonesia, seperti ventilator, masker, sarung tangan, dan hazmat.
Enggak hanya itu, Singapura juga memberikan bantuan berupa tabung oksigen.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar