Burung yang bertengger di kabel listrik enggak kesetrum dan tersengat aliran listrik, kenapa ya?
Ternyata listrik mengalir pada dua tegangan yang berbeda lo, Kids. Sengatan listrik akan terjadi jika ada perbedaan tegangan akibat dari dua tegangan yang berbeda.
Nah, saat burung bertengger di kabel, ternyata kaki burung hanya menyentuh satu kabel yang berisi satu tegangan, lo.
Aliran listrik juga bisa menyengat tubuh jika ada perbedaan tegangan dalam tubuh.
Seperti, jika sebelah kaki burung berada di tanah dan sebelahnya lagi berada di atas kabel listrik.
Baca Juga: Meskipun Memiliki Sayap, 4 Jenis Burung Ini Justru Enggak Bisa Terbang di Udara
Aliran listrik bergerak oleh gerakan muatan listrik negatif (elektron) melalui pengatar listrik (konduktor).
Burung enggak tersetrum pada saat bertengger soalnya burung enggak memiliki elektron yang bisa mengantarkan listrik.
Ketika burung bertengger dengan kedua kakinya di atas kabel, maka kakinya memiliki potensi listrik yang sama sehingga listrik enggak akan mengalir ke seluruh tubuh burung.
Berbeda dengan manusia yang kemungkinan bisa kena luka bakar, cedera hingga menyebabkan kematian jika menyentuh kabel listrik.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar