Mempunyai kandungan yang bergizi, papeda merupakan sumber karbohidrat yang aman untuk dikonsumsi secara rutin.
Kandungan dalam papeda mempunya indeks glikemik yang rendah sehingga aman untuk penderita diabetes.
Memiliki kandungan serat yang tinggi, papeda juga dipercaya dapat melancarkan sistem metabolisme tubuh dan mencegah sembelit.
Baca Juga: Selain Rendang, Makanan Khas Indonesia Ini Juga Terkenal dan Disukai di Luar Negeri
Nah, cara membuatnya enggak gampang dan enggak sulit, Kids. Yang kamu perlu lakukan hanya mencampurkan tepung sagu dengan air panas.
Walaupun terdengar mudah, diperlukan ketelitian dalam mencampurkan air panas dan keahlian dalam mengaduk sagu.
Nah, apakah kamu tertarik mencoba kuliner yang satu ini?
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar