GridKids.id - Kids, kamu tahu enggak Kak Celine Evangelista.
Kak Celine Evangelista dikenal sebagai pemain sinetron dan pemain film.
Ternyata Kak Celine Evangelista memiliki kakek buyut yang pahlawan, Kids.
Baca Juga: Kekinian Banget, Inilah 5 OOTD Artis Serba Lilac, Celine Evangelista Salah Satunya
Kak Celine Evangelista merupakan cicit dari Fadeli Luran.
Ia adalah tokoh pemersatu agama Islam dari Makassar.
Lalu Kak Celine Evangelista pernah berkunjung ke makam kakek buyutnya di Makassar, Kids.
Meski Kakek buyut berasal dari Makasar Kak Celine Evangelista bukan lahir di Makassar, Kids.
Biodata Celine Evangelista
Karena Kak Celine Evangelista sendiri merupakan kelahiran Roma, Italia pada 2 April 1992.
Kak Celine merupakan blasteran karena ayahnya yang Maurro Ricci merupakan orang Italia, Kids.
Baca Juga: Sering Berperan Antagonis, Ternyata Celine Evangelista Penuh Toleransi dan Kompak dengan Anak
Lalu Ibu Kak Celine Evangelista yang bernama Vincentia Nurul asal Indonesia.
Kak Celine sendiri di dunia entertainmen sudah lama karena mulai karir dari 2003.
Pada saat itu Kak Celine Evangelista dikenal sebagai penyanyi, artis seni peran dan model, Kids.
Berbakat Sejak Muda
Pada umur yang masih sangat mudah yaitu 12 tahun Kak Celine Evangelista sudah bermain beberapa judul film, Kids.
Film tersebut seperti bermain dalam film Bangku Kosong (2004), dan film berjudul Enam (2007).
Lalu saat usia sudah besar Kak Celine bermain di film,Enam, Kutukan Suster Ngesot, Misteri Hantu Selular, dan Ruqyah.
Selain film, beberapa sinetron pun dicoba oleh Kak Celine Evangelista, Kids.
Sinetron yang dibintanginya seperti Pengantin Remaja, Rahasia Ilahi, Love, dan Romantika Remaja.
Lalu ada juga bakat nyanyi yang dimiliki Kak Celine, sehingga pada tahun 2016 dan 2017 mengeluarkan lagu.
Judul lagu tersebut ialah Bertahanlah Cinta dan Demi Dia, Kids.
----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | Tribun |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar