Persiapkan Alat dan Kemampuan
Menanam dengan menggunakan sistem hidroponik bergantung dari beberapa faktor seperti keahlian, investasi yang diinginkan, ruang dan apa yang ingin kamu tanam.
Sda beberapa jenis sistem taman hidroponik yang dapat dipilih, Kids.
Selain itu sistem hidroponik juga memerlukan pompa layaknya aquarium untuk udara dan peralatan khusus untuk mengedarkan nutrisi, sementara sistem lain lebih pasif.
Namun ada juga sistem hidroponik yang enggak memerlukan pompa, oleh karena itu harus ditentukan terlebih dahulu sebelum membuat hidroponik.
Metode Tanam Hidroponik
Setelah memilih tujuan yang untuk menanam apa dan menggunakan sistem bagaimana, selanjutnya menyiapkan tanaman hidroponik rumah pasif dengan menggunakan metode Kratky.
Baca Juga: Bercocok Tanam Menggunakan Pupuk NPK? Cari Tahu Kandungan dan Manfaatnya untuk Tanaman
Selain itu sistem hidroponik dengan metode Kratky merupakan salah satu sistem berkebun dengan mudah untuk memulai awal, karena pemasangan alat dan bahan relatif mudah dan enggak memerlukan elemen yang lebih rumit dan mahal seperti pompa, sumbu, atau listrik, Kids.
Selanjutnya sebelum memulai merakit media tanam hidroponik dengan menggunakan metode kratky, diperlukan beberapa bahan seperti ember, penutup untuk ember, pot jaring yang merupakan pot kecil berjaring dengan potongan yang akan menahan bibit, serta nutrisi hidroponik, media tanam, bibit, dan air.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar