Berhubungan dengan Kesehatan
Yap, warna urine yang enggak bening dan agak kuning alias mengalami perubahan warna bisa menjadi pertanda kondisi kesehatan yang sedang dialami tubuh.
Urine yang berwarna kuning tua hingga oranye, baik disertai bau enggak sedap atau pun enggak bisa menjadi pertanda tubuh mengalami dehidrasi serius.
Jika mengalami dehidrasi biasanya timbul sejumlah gejala lain seperti haus, pusing atau sakit kepala, sembelit, serta mulut dan kulit yang kering.
Baca Juga: Jangan Disepelekan Lagi, Duduk Berlama-lama di Toilet Sambil Asyik Main HP Berbahaya Bagi Kesehatan
Meski tampak sepele, dehidrasi yang dibiarkan bisa menyebabkan berbagai serangan, lo.
Selain itu, dehidrasi parah juga bisa menyebabkan kerusakan otak hingga kematian.
Bagi anak-anak seperti kita, dehidrasi ini sangat berbahaya, Kids.
Di samping itu warna urine yang kuning gelap juga bisa terjadi karena tubuh sebenarnya mengalami anemia hemolitik.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar