4. Kelembapan
Kelembapan adalah banyaknya air di udara, Kids. Semakin banyak air itu artinya kondisi semakin lembap.
Nah, udara yang hangat biasanya bisa mempertahankan kelembapan lebih tinggi daripada udara yang dingin.
Ada pula istilah kelembaban rata-rata. Wah, apa maksudnya, ya?
Kelembapan rata-rata adalah banyaknya uap air di udara dalam suhu tertentu dibanding jumlah kelembapan maksimal yang bisa dipertahankan udara di suhu tersebut.
O iya, kamu tahu enggak dari mana terbentuknya awan, kabut, hujan, dan salju, Kids?
Mereka terbentuk dari uap air di udara, lo.
Baca Juga: Apa Itu Reduce, Reuse, Recycle? Ini Pengertian dan Contohnya
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar