1. Garam
Garam memang musuh untuk penderita darah tinggi, tapi bukan berarti kamu enggak boleh memakannya, ya. Namun perlu diperhatikan takarannya.
Hal ini karena garam sangat berkontribusi besar pada tekanan darah tinggi dan penyakit jantung.
Makanan seperti biskuit, keripik dan makanan kering yang asin harus dihindari karena bisa jadi pemicu hipertensi semakin parah.
AHA merekomendasikan penggunaan garam tak lebih dari satu sendok teh garam setiap harinya.
Baca Juga: Dulu Menjadi Negara Miskin, Kini Qatar Menjadi Negara Terkaya di Dunia, Ini Penyebabnya
2. Makanan kalengan
Agar enggak ribet memasak, biasanya kita menyiapkan makanan kaleng.
Yap hal ini mempermudah kita untuk makan secara sederhana dan enggak ribet.
Eits, tapi penderita darah tinggi harus hati-hati makan-makanan kaleng, ya.
Makanan kalengan mengandung banyak garam.
Makanan kaleng yang harus dihindari seperti sup, saus tomat, saus pasta, dan jus tomat yang sudah dikemas di kaleng mengandung kadar natrium tinggi.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar