Namun, semua jenis makanan buatan atau yang cepat saji ini justru enggak baik untuk tubuh.
Kamu masih bisa mengatasinya dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat alami seperti berikut ini!
1. Ubi Jalar
Ubi jalar menjadi salah satu makanan yang mengandung karbohidrat tinggi, karena dalam satu buah ubi jalar, mengandung sekitar 23,41 gram karbohidrat.
Selain mengandung karbohidrat, ubi jalar juga mengandung potassium, vitamin A, dan vitamin C.
Berdasarkan sebuah studi pada 2015, beberapa molekul karbohidrat dalam ubi jalar ungu kemungkinan memiliki manfaat antioksidan dan antitumor.
2. Jagung
Tahukah kamu, jagung yang enggak diolah justru lebih sehat dibandingkan jagung yang sudah diolah.
Baca Juga: Sama-Sama dari Jagung, Ini Perbedaan Tepung Jagung dan Tepung Maizena yang Belum Banyak Diketahui
Setiap 100 gram jagung, terdapat 25 gram karbohidrat, 3,36 gram protein, dan vitamin C yang baik.
Berdasarkan penelitian pada 2007, jagung juga bermanfaat untuk mengatasi kadar gula darah manusia.
3. Nasi Merah
Nasi merah diianggap lebih sehat dibandingkan dengan nasi putih.
Dalam satu cangkir nasi merah yang dimasak, terdapat sekitar 36 gram karbohidrat.
Selain karbohidrat, beras merah juga terkenal kaya akan antioksidan.
Penulis | : | Angela Ribka |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar