Populasi spesies burung laut terancam
Menurut Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) dan pemerintah Australia, keuntungan ekonomi tahunan dari perikanan komersial di terumbu karang lebih dari 6 miliar dollar.
"Jadi 10 persen dari nilai ini adalah sekitar 600 juta dollar per tahun," jelas Plazas-Jiménez.
Kalau digabungkan dengan angka guano yang dikomodifikasi hampir 474 dollar, maka nilai ekonomi kotoran burung laut bisa meningkat jadi sekitar 1 miliar dollar.
Intinya, berdasarkan hal itu, konservasi burung laut jadi investasi yang menarik, bahkan mungkin menggiurkan.
"Namun, karena spesies burung laut sangat terancam, fungsi ini (pengendapan nutrisi) juga ikut terancam," kata Plazas-Jiménez.
Dalam upaya konservasi burung laut, perlu diketahui kalau spesies ini juga punya dampak yang menjangkau jauh melebihi habitat langsung mereka.
Seperti penguin di Antartika yang punya pengaruh signifikan terhadap kadar nitrogen dan fosfor, baik dalam skala lokal maupun global.
Itulah kenapa perlunya melindungi habitat burung laut yang mungkin tampak terasing dari kehidupan manusia.
Sejumlah besar pengendapan unsur hara terjadi di ekosistem Antartika, yang mana penguin memberi kontribusi sebesar setengah dari nitrogen dan fosfor yang disimpan oleh burung laut setiap tahun.
Sayangnya, kata Plazas-Jiménez, 60 persen kontribusi tersebut dihasilkan oleh spesies penguin dengan populasi yang terus menurun.
Ancaman yang dihadapi burung laut di antaranya adalah perubahan iklim, penangkapan ikan berlebihan, spesies invasif dan tangkapan sampingan yang artinya mereka sering terbunuh secara enggak sengaja sebagai akibat dari penangkapan ikan komersial.
Ancaman-ancaman ini berpotensi memberi dampak besar pada kontribusi endapan nutrisi burung laut untuk kesejahteraan ekosistem.
Diperkirakan hampir separuh spesies burung laut populasinya terus menurun.
Baca Juga: Dongeng Indonesia: Burung Ajaib yang Mendatangkan Hujan #MendongenguntukCerdas
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar