GridKids.id – Saat ini wabah virus corona masih menjadi tantangan untuk hampir seluruh negara di dunia.
Enggak terkecuali dengan Indonesia, di mana kita tinggal, Kids.
Nah, pasti kamu juga sudah tahu kalau pemerintah sekarang ini mengambil sejumlah langkah untuk mengatasi pandemi Covid-19.
Salah satunya adalah mengkampanyekan gerakan di rumah saja dan physical distancing.
Selain itu, kita juga diimbau untuk rajin cuci tangan pakai sabun serta diwajibkan untuk memakai masker kalau terpaksa harus ke luar rumah.
Enggak hanya itu saja, pemerintah juga melakukan tes virus corona pada masyarakat yang sudah mulai dilakukan sejak beberapa waktu lalu, lo.
Datangkan Alat Pendeteksi
Nah, kali ini pemerintah melalui Kementerian BUMN mendatangkan 20 alat pendeteksi virus corona yang dibeli dari perusahaan farmasi Roche asal Swiss.
Alat pendeteksi tersebut khusus didatangkan untuk membantu mempercepat proses tes laboratorium virus corona, Kids.
Baca Juga: Kasus Virus Corona Masih Terus Meningkat, Pemerintah Saat Ini Khawatirkan Orang Tanpa Gejala (OTG)
Menurut indormasi dari Staf Khusus Menteri BUMN, Bapak Arya Sinulingga, sejumlah alat tes itu sudah tiba di Indonesia sejak hari Sabtu (4/4/2020) lalu.
Hal itu diungkapkan Bapak Arya saat konferensi pers Rabu (8/4/2020), di Graha BNPB, Jakarta Timur sebagaimana dilansir dari Kompas.com.
Ada Dua Jenis Alat
Alat pendeteksi virus corona yang didatangkan dari Swiss tersebut terdiri dari dua jenis.
Ada dua alat yang merupakan ekstraktor otomatis RNA. Alat tersebut disebut bisa dipakai untuk mengetes sampai seribu specimen per hari.
Nah, kalau 18 alat lainnya adalah light cycle atau detektor PCR. Alat tersebut bisa untuk mengetes dengan kapasitas mencapai 500 tes setiap harinya, Kids.
Baca Juga: Jangan Asal Membeli, Inilah Jenis Masker yang Dapat Dipakai untuk Mencegah Penularan Virus Corona
Dengan dua jenis alat baru tersebut, diharapkan setiap hari dapat dilakukan sebanyak 9 ribu sampai 10 ribu tes virus corona.
Alat-alat tersebut akan segera disebar ke sejumlah provinsi di Indonesia, Kids.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar