Benarkan Salah Satu Cara Menyembuhkan Cegukan adalah dengan Mengagetkan Orangnya?
Apakah kamu pernah dikagetkan oleh teman maupun saudara saat sedang mengalami cegukan?
Yap, mengagetkan orang yang sedang cegukan memang dipercaya sebagai salah satu cara untuk mengatasinya.
Sebenarnya belum ada bukti ilmiah yang menyatakan kalau dengan mengagetkan seseorang maka bisa menyembuhkan cegukan.
Namun ada teori yang menjelaskan mengapa mengagetkan atau mengejutkan orang yang sedang cegukan dipilih sebagai satu cara yang dianggap berhasil.
Saat orang yang sedang cegukan dikejutkan secara tiba-tiba, maka hal ini akan memaksa otak mengalihkan saraf yang berkaitan dengan cegukan.
Nah, ini berarti saat seseorang yang sedang cegukan dikagetkan oleh orang lain, maka pikirannya akan teralihkan dari cegukan yang dialaminya.
Dengan mengalihkan pikiran dan membuat seseorang enggak memikirkan cegukannya, membuat saraf yang berhubungan dengan cegukan jadi lebih rileks, sehingga membuat cegukan berhenti.
Sebenarnya hal ini juga bisa dilakukan dengan cara mengajak mengobrol orang yang sedang cegukan itu.
Ketika sedang mengobrol hal yang menarik atau membuat mereka memikirkan hal lain, maka tanpa sadar hal ini akan mengalihkan pikirannya dari cegukan.
Source | : | bobo.id |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar