GridKids.id - Setiap orang pasti enggak suka saat dirinya dibohongi.
Selama kamu jujur dan enggak menutupi sesuatu, pasti orang akan percaya kok sama kamu.
Kalau kamu di tim yang suka bohong atau yang jujur nih?
Yang jelas bohong itu enggak baik, ya, dan enggak ada juga kebohongan demi kebaikan.
Jika kamu suka berbohong, kamu akan melanjutkan kebohongan lainnya, akhirnya kebohongan kamu numpuk, deh.
Tapi menurut golongan darah, ada urutannya seseorang pintar untuk berbohong atau enggak, lho.
Yuk cari tahu siapa sih golongan darah yang paling jago kalau soal berbohong.
Golongan darah AB
Seseorang dengan golongan darah AB memang dikenal sebagai sosok pendiam dan agak misterius.
Dia mempunyai banyak rahasia yang dia simpan rapat dan enggak mau menceritakan ke orang lain.
AB suka berbohong agar menutupi kekurangannya, dia enggak mau terlihat kurang di mata orang lain.
Walaupun kamu berteman lama dengannya, AB ini susah ditebak dan susah terbuka meskipun dengan sahabatnya.
Makanya, apapun perkataan AB jangan langsung dipercaya tanpa mencari tahu terlebih dulu.
Baca Juga: Ini Dia Golongan Darah yang Saling Cocok Berteman Satu Sama Lain
Kalau A mulai berbohong, mereka akan menyiapkan banyak hal termasuk cerita pendukung atau penjelasan yang super detail.
Mengingat A merupakan golongan darah yang perfeksionis, mereka gampang cemas kalau kebohongan yang dilakukannya enggak ada persiapan.
Setidaknya nih, ada satu cerita yang udah mereka siapkan sebelumnya.
Jika kamu dengar A bercerita, pasti kamu akan langsung yakin dan merasa cerita A benar.
Padahal belum tentu lho, itu karena A memang sudah menyiapkan cerita apa yang akan dia karang.
Sebaiknya kamu enggak langsung percaya, ya.
Golongan darah O
O golongan darah yang melow, makanya dia selalu jujur dengan orang lain, walaupun itu akan merugikannya.
Selain itu, O enggak suka dibohongin, makanya ia juga berharap orang enggak akan berbohong padanya.
Makanya, O juga sebisa mungkin enggak berbohong pada orang lain.
Berbohong kalau buat O justru malah bikin hidupnya gelisah dan enggak nyaman.
Ia mungkin akan mengingat kebohongannya sampai dibawa tidur, saking gelisahnya.
Baca Juga: Urutan Kecerdasan Emosional Berdasarkan Golongan Darah, Kamu Urutan Berapa?
Golongan darah B
B terkenal dengan golongan darah yang ekspresif. Hai itu membuat B susah banget buat berbohong.
Ini juga bisa jadi keuntungan lho, karena mereka bakal selalu jujur tapi juga enggak beruntung karena sekali berbohong bisa langsung ketahuan, duh.
Bahasa tubuh B juga enggak bisa berbohong saat dia bicara.
Jadi, kalau emang lagi bohong, tubuhnya kelihatan banget kikuk dan canggung.
B juga susah menatap mata seseorang jika ia berbohong, makanya lebih baik B mengalihkan pembicaraan dari pada harus berbohong.
Lebih baik emang jangan berbohong ya, B!
Baca Juga: Golongan Darah Ini Kelewat Jujur, Enggak Bisa Kalau Disuruh Bohong
Lihat video ini juga, yuk!
Source | : | Cewek banget.id |
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar