GridKids.id - Walaupun fisiknya enggak sempurna, namun akhirnya kucing malang ini berhasil mendapatkan rumah.
Namanya Lady in a Fur Coat, atau biasa dipanggil Lady.
Lady adalah kucing jalanan berwarna abu-abu dan coklat. Ia biasa berkeliaran di jalanan Wisconsin, Amerika Serikat.
Pada bulan Desember 2019, petugas soial menemukannya dan membawanya ke sebuah tempat penampungan, Dane County Humane Society.
DCHS adalah sebuah tempat yang menampung hewan-hewan terlantar. Mereka akan menampung, merawat, dan mencarikan mereka rumah adopsi.
Baca Juga: Haru! Berkali-kali Ditelantarkan Karena Cacat Ini, Sherio Tumbuh Jadi Anjing Penyayang
Saat datang ke DCHS, Lady terlihat sehat.
Namun saat diperiksa, ternyata telinga Lady mengalami infeksi.
Sayangnya, infeksi ini cukup parah, Kids, sehingga kedua telinga Lady harus diamputasi.
Kehilangan dua telinga tentu saja enggak mudah untuk siapa saja, termasuk kucing malang ini.
Bukan hanya itu saja, para petugas di DCHS juga khawatir kalau enggak akan ada yang mau mengadopsi Lady.
Kucing yang Menyenangkan
Walaupun kehilangan kedua telinganya, Lady adalah kucing yang punya kepribadian menyenangkan.
Selain ramah, Lady juga suka melakukan head bump, yaitu menempelkan kepala untuk tanda keakraban.
Namun tetap saja hal ini membuat para petugas DCHS khawatir kalau Lady enggak akan mendapat rumah dan orang yang akan menyayanginya.
Apalagi, hilangnya dua telinga Lady membuat pendengeran kucing ini terganggu.
Telinga Baru untuk Lady
Hal ini yang membuat salah satu petugas DCHS, Ash Collins, punya ide jenius.
Ia akan membuatkan telinga baru untuk Lady.
Tentu saja, telinga ini bukan telinga sungguhan, melainkan terbuat dari bahan rajutan.
Baca Juga: Ada-Ada Saja, Tingkah Aneh Kucing-Kucing Ini Bikin Netizen Ngakak!
Berwarna Ungu
Ash Collins membuatkan Lady telinga rajutan berwarna ungu.
Modelnya seperti bandana, yang bisa dengan mudah dipasang dan dilepas.
Telingga ini enggak langsung pas di kepala Lady. Perlu beberapa kali pengukuran sampai akhirnya telinga rajutan ini bisa akhirnya pas digunakan Lady.
Mendapatkan Rumah
Setelah menggunakan telinga barunya, Lady terlihat lebih percaya diri.
Para petugas pun mengambil foto Lady dengan telinga barunya dan mempostingnya ke Facebook.
Ajaibnya, enggak lama kemudian, ada seseorang yang jatuh hati pada Lady dan ingin mengadopsinya.
Hal ini tentu saja menjadi kabar baik untuk semua orang.
Bukan cuma Lady, para petugas di DCHS pun juga senang dan lega, karena akhirnya kucing manis ini mendapatkan rumah dan pemilik yang akan merawat dan menyayanginya seumur hidup.
Baca Juga: Kucing Ini Berbadan Kekar Berotot Bak Binaragawan, Namanya Buff Cat, Padahal Dulunya Kucing Jalanan
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar