GridKids.id - Persahabatan dua hewan memang menggemaskan. Namun, persahabatan kucing dan meerkat ini bukan cuma bikin gemas, tapi juga unik.
Kids, apa kamu tahu meerkat?
Meerkat adalah hewan mamalia dan merupakan anggota dari keluarga luwak.
Hewan ini adalah hewan liar.
Baca Juga: Toby si Kodok Ajaib Multitalenta, Bisa Menjahit dan Main Piano
Habitatnya ada di Gurun Kalahari Botswana dan Afrika Selatan. Biasanya, meerkat hidup berkelompok, antara 20 sampai 50 lebih.
Itu sebabnya, terlihat aneh dan enggak wajar kalau seekor meerkat berada di Russia, sebuah negara yang dingin dan bersalju.
Bukan hanya karena habitat asli meerkat ada di gurun dan daerah panas, namun juga karena ia biasa hidup bersama kelompoknya.
Apalagi, meerkat ini merupakan seekor peliharaan.
Namun, yang bikin paling aneh adalah fakta kalau meerkat ini bersahabat dengan kucing!
Inilah yang membuat meerkat ini spesial.
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar