GridKids.id - Kamu pasti sudah sering dengar tentang pentingnya minum air putih. Memang, sepenting apa, sih, minum air putih itu?
Mencegah Dehidrasi
Tubuh kita terdiri dari enam puluh persen air. Itu sebabnya, kita harus sering-sering minum air.
Kalau cairan dalam tubuh kurang, kita akan mengalami dehidrasi.
Walaupun terlihat sepele, tapi dehidrasi merupakan sesuatu yang berbahaya, Kids.
Dehidrasi ringan dapat menyebabkan haus, tenggorokan kering, panas, dan sakit kepala.
Sedangkan dehidrasi yang parah bisa menyebabkan halusinasi, bahkan kematian!
Mencegah Penurunan Fungsi Otak
Saat dehidrasi, cairan di otak kita akan menurun. Hal ini menyebabkan asupan oksigen otak juga ikut berkurang.
Akibatnya, sel-sel otak enggak bisa aktif berkembang, atau bahkan bisa menciut.
Maka dari itu, kita harus selalu memenuhi cairan dalam otak, agar otak dapat bekerja dengan baik.
Hal ini bisa mencegah kita dari kekurangan konsentrasi dan suasana hati yang buruk, Kids.
Baca Juga: Dipercaya Bisa Menangkap Mimpi, Dream Catcher Punya Kisah Unik
Menjaga Kesehatan Kulit dan Rambut
Kulit kita mengandung banyak air. Gunanya untuk mencegah tubuh kehilangan terlalu banyak cairan.
Jika kita kekurangan cairan, kulit akan menjadi kering dan keriput. Air putih juga dapat melancarkan aliran darah di kulit.
Selain baik untuk kulit, air putih juga berguna untuk kesehatan rambut.
Air putih akan menutrisi rambut agar tidak kering dan rapuh.
Melancarkan Pencernaan
Air putih bisa membantu usus menyerap makanan dengan lebih baik.
Makanan yang kita makan akan melewati saluran pencernaan dengan mudah.
Kita juga bisa terhindar dari sembelit. Kalau kurang minum air putih, usus akan menyerap cairan dari feses.
Hal ini agar tubuh kita tetap mendapat cairan yang cukup.
Jika sudah begini, bisa-bisa kita jadi susah buang air besar.
Baca Juga: Zebra Motif Garis-Garis Sudah Biasa, Kalau Motif Polkadot, Sudah Tahu?
Waktu yang Tepat
Menurut penelitian, kita disarankan untuk minum air putih 8 gelas setiap hari.
Salah satunya, saat bangun tidur. Hal ini untuk menyingkirkan racun dalam tubuh yang sudah ada semalaman saat kita tidur.
Minum air putih sebelum tidur juga baik untuk menghidrasi tubuh saat kita tidur.
Eits, tapi jangan lupa untuk minum sambil duduk, ya Kids. Hal ini dapat memudahkan tubuhmu untuk menyaring nutrisi.
Anatomi tubuh kita memang sudah diatur sedemikian rupa agar bisa mencerna apapun lebih mudah dan baik saat duduk, termasuk minum.
Baca Juga: Bukti Laut Kita Tercermar, Masih Mau Buang Sampah Sembarangan?
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar