Find Us On Social Media :

15 Fakta Menarik Ikan Pari, Saudara Hiu yang Terlihat Terbang Ketika Berenang

Pari adalah salah satu jenis ikan yang tubuhnya pipih. Apa saja fakta menariknya?

5. Termasuk karnivora atau ikan pemakan daging, seperti binatang air berkulit keras, ikan, sampai cacing

6. Ikan pari memanfaatkan indra khususnya yang disebut Ampullae of Lorenzini yang membantu mereka menangkap sinyal listrik dari gerakan hewan lain di dekatnya

7. Ikan pari tidur dengan mengubur dirinya dalam pasir.

8. Selama tidur, duri pertahanan dirinya akan mencuat memastikan enggak ada bahaya yang bisa mendekat kepada mereka

9. Ikan pari enggak punya tulang, kerangka tulang rawan di tubuhnya fleksibel sama seperti bahan penyusun telinga dan hidung manusia.

10. Ikan pari berkembang biak dengan cara ovovivipar, atau anaknya akan menetas dalam telur yang tersimpan dalam tubuhnya.

11. Ada berbagai jenis ikan pari antara lain ikan pari, pari listrik, pari kupu-kupu, pari bulat, pari manta, ikan gitar, dan ikan hiu todak

12. Banyak ikan pari yang suka hidup menyendiri dan hanya berkumpul untuk berkembang biak dan bermigrasi

13. Kelompok besar ikan pari yang terus bermigrasi dalam jumlah mencapai 10.000 ekor dikenal dengan 'fever'

14. Ada racun atau bisa di ekor pari yang siap dipakai untuk menyerang musuh atau predator yang mendekat

15. Predator alami ikan Pari adalah hiu, anjing laut, singa laut, dan ikan-ikan berukuran besar lainnya.

Baca Juga: Benarkah Ikan Pari Bisa Terbang Keluar dari Dalam Air? #AkuBacaAkuTahu

Nah, Kids, itulah tadi beberapa fakta menarik tentang ikan pari, ikan pipih yang ketika berenang seolah sedang terbang.

Pertanyaan:
Selain di laut, di mana saja ikan Pari bisa ditemukan hidup?
Petunjuk, cek lagi halaman 1. 

 ----

Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!